GERBANGDESA.COM SAMPIT – Peletakan batu pertama pembangunan ruangan kelas baru dan kantor SDN 1 Baamang Tengah, Kecamatan Baamang, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Kalimantan Tengah (Kalteng), diadakan, Sabtu (14/9/2024).
Kegiatan itu dihadiri Bupati dan Wakil Bupati Kotim, Penjabat Sekda Kotim, Kepala Dinas Pendidikan Kotim, Wakil Rakyat Dapil II Baamang-Seranau, ahli waris, para orangtua wali murid, dan sejumlah tamu undangan lainnya.
Menariknya, kegiatan untuk peletakan batu pertama pembangunan sekolahan bertingkat itu melibatkan masyarakat setempat.
Hal inilah mendorong Kadisdik Kotim M Irfansyah memberikan apresiasi setinggi-tingginya tidak hanya kepada para orangtua murid yang hadir bahkan terhadap panitia kegiatan tersebut.
“Umumnya kegiatan seremonial seperti ini, kebanyakan dari pejabat itu sendiri, pada peletakan batu pertama pembangunan SDN 1 Baamang Tengah, beda, justru melibatkan masyarakat,” ucapnya kepada.wartawan media siber gerbang desa usai kegiatan.
Salah satu bukti keterlibatan masyarakat setempat yakni, Ketua RT 63 Kelurahan Baamang Tengah, Nurdin. Selain ia dijadikan sebagai ketua lingkungan juga sebagai ketua panitia pembangunan dan sekaligus panitia kegiatan.
Disamping itu, Nurdin atau biasa disapa Andin ini juga dipercayakan oleh Bupati Kotim Halikinnor untuk menerima hasil proposal bahwa usulan tersebut telah direspon dan disepakati agar pembangunan dikerjakan secepatnya.
Andin pada kesempatan itu menyampaikan bahwa tahun ini pembangunan ruang kelas baru dan kantor SDN 1 Baamang Tengah hanya untuk 6 rombongan belajar, sementara totalnya 12 rombel.
“Kami harapkan kepada bapak bupati Kotim untuk tahun depannya enam rombel lagi bisa terbangun,” saran Andin dan langsung diberi aplus meriah. (fin/fin)