GERBANGDESA.COM SAMPIT – Kabupaten Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah, akhirnya memiliki gedung Fasilitas Layanan Perpustakaan Umum. Bahkan, gedung modern di Jalan Jenderal Sudirman km 5,5 itu telah diresmikan langsung oleh Bupati Kotim Halikinnor, Senin pagi (20/1/2025).
Halikin mengatakannya, pembangunan suatu wilayah tidak hanya fokus pada sektor infrastruktur saja, melainkan juga sektor Sumber Daya Manusia (SDM).
“Salah satu cara membangun kualitas SDM adalah dengan menyediakan sumber-sumber pengetahuan yang mendongkrak pengetahuan masyarakat yaitu melalui layanan perpustakaan,” ujarnya saat memberikan sambutan.
Menurutnya, perpustakaan sebagai jendela dunia dan dianggap sebagai sebuah lembaga penyedia informasi sekaligus penyebar luasan informasi ke masyarakat.
“Saya menginginkan perpustakaan ke depannya tidak hanya dalam bentuk fisik saja, tetapi juga harus disediakan dalam bentuk digital,” saran mantan Sekda Kotim ini.
Selanjutnya, kata Halikin, fisik berarti berbentuk buku-buku fisik yang bisa dibaca dan digital berarti dalam bentuk e-book yang disimpan dalam file-file, sehingga harus menggunakan layar monitor komputer atau perangkat elektronik lainnya untuk membaca.
Perpustakaan sejatinya, tambahnya, bukan hanya tempat sekelompok orang untuk membaca buku, tetapi perpustakaan juga dapat menjadi sebuah objek sentral bagi seluruh masyarakat untuk berinteraksi dan bertukar informasi.
“Perlu kerja keras seluruh pihak agar gedung layanan perpustakaan yang megah dan modern ini tidak hanya menjadi sebuah bangunan hampa tak berisi,” tegasnya. (fin/fin)