5 Usaha Budidaya Unik Lahan Sempit Hasilkan Jutaan Rupiah – Gerbangdesa.com

329
5 Usaha Budidaya Unik Lahan Sempit Hasilkan Jutaan Rupiah

GERBANGDESA.COM – Peluang usaha yang satu ini cukup menjanjikan dan patut dicoba, karena dinilai dapat menghasilkan jutaan rupiah.

Usaha ini dibilang cukup unik dikarenakan tidak semua mau melakoninya, sebab butuh ketelatenan, kesabaran serta berani mengambil resiko.

Adapun 5 bisnis budidaya unik yang hasilnya bisa meraup untung jutaan rupiah diantaranya,

1. Lebah madu

Lebah menjadi salah satu hewan terbang yang cukup menguntungkan. Anda bisa beternak lebah kemudian memanen madunya untuk dijual. Madu dari lebah ini memiliki khasiat yang banyak dan pangsa pasarnya luas.

Selain dapat diambil hasil madunya, peternakan lebah juga bisa dijadikan sebagai salah satu wahana wisata edukatif.

2. Kroto

Kroto atau anakan semut rangrang memiliki harga yang mahal. Sayangnya, ketersediaan di alam semakin menipis. Untuk itu, Anda bisa mengambil peluang ini sebagai usaha yang menjanjikan. Yakni dengan beternak kroto.

BACA JUGA:  Penyaluran PKH di NTT Secara Door to Door Hampir Capai 100%

Harga paket bibitnya untuk 100 toples dengan 3 ratu adalah 2 jutaan. Dengan modal ini, Anda bisa mendapatkan berkilo-kilo kroto dengan harga per kg mulai 75 ribu sampai ratusan ribu rupiah.

3. Semut jepang

Usaha lain yang cukup menjanjikan adalah semut jepang. Hewan kecil ini dikenal sangat bermanfaat untuk kesehatan, sehingga peminatnya cukup banyak.

Yang menarik, sampai sekarang belum banyak orang yang mengembangkan bisnis tersebut, yang artinya persaingannya masih belum begitu banyak.

Anda bisa membeli bibit seharga 500 sampai 1.000 rupiah per semut. Karena pertumbuhannya yang cepat, Anda bisa langsung menjual produknya di bulan pertama.

4. Jangkrik

Jangkrik menjadi salah satu hewan yang cukup banyak peminatnya karena bisa dijadikan pakan. Untuk beternak jangkrik, Anda perlu membeli telurnya kemudian dikembangbiakkan.

BACA JUGA:  Minyak Goreng Curah Jelang Akhir Tahun 2023 Diprediksi Naik

Selain dapat dijual dalam bentuk jangkrik, Anda juga dapat menjual telurnya kepada para peternak lainnya. Harganya cenderung stabil, sehingga sangat menguntungkan.

5. Cacing sutera

Cacing sutera merupakan hewan yang dapat diternak di kolam atau lahan yang sangat sempit. Cacing ini sangat dibutuhkan dalam proses pembenihan ikan atau untuk pakan ikan hias. Ukurannya kecil dan sangat cocok sebagai pakan untuk larva-larva yang ukurannya masih belum begitu besar.

Anda bisa memulai bisnis ini dengan modal awal Rp1 juta. Selanjutnya, jual produknya secara offline maupun online dengan harga jual yang kompetitif.

Itulah beberapa pilihan usaha,silakan pilih salah satu kemudian jalankan dengan fokus dan telaten. (*)