Jumat, Maret 21, 2025

Status 143 Desa Tertinggal Masih Melekat di Kalimantan Tengah

Date:

Share post:

GERBANGDESA.COM PALANGKA RAYA – Provinsi Kalimantan Tengah masih terdapat 143 desa tersebar di 14 kabupaten/kota yang berstatus desa tertinggal. Bahkan, status itu masih melekat hingga tahun 2024.

Berdasarkan Indeks Desa Membangun (IDM) Kalteng tahun 2023. Untuk desa sangat tertinggal sudah tidak ada (0), 143 desa tertinggal, 704 desa berkembang, 391 desa maju dan 194 desa mandiri.

“IDM bisa digunakan sebagai acuan untuk melakukan integrasi, afirmasi, dan sinergi pembangunan. Melalui instrumen IDM, kita dapat mengenali dan menggali informasi mengenai permasalahan dan potensi suatu desa,” ucap Wakil Gubernur Kalteng Edy Pratowo dikutip dari tabengan.co.id, Minggu 14 April 2024.

BACA JUGA:  Perkenalkan Keberadaan APDESI Kotim Kalteng, Pengurus Baru Adakan Silaturahmi

Dijelaskannya, Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi melalui Permendes PDTT No 2 Tahun 2016 telah menetapkan sejumlah indikator yang memberi kemudahan untuk mengetahui sejauh mana tingkat kemandirian desa, yaitu IDM.

Menurut Edy, desa tertinggal identik dengan persoalan kemiskinan, stunting, pernikahan di bawah umur, dan minimnya kesejahteraan masyarakat, khususnya akses bagi perempuan ibu dan anak.

BACA JUGA:  Menteri Pertanian Tinjau Lokasi Cetak Sawah di Desa Bati-Bati

Kendati demikian, upaya percepatan pembangunan harus terus dilakukan, khususnya meningkatkan status desa-desa yang masih tertinggal di Bumi Tambun Bungai tercinta ini.

“Sesuai visi misi Gubernur Kalteng dan kami adalah membangun Kalteng Makin Berkah. Kami bertekad fokus mendorong percepatan pembangunan daerah, terutama sektor infrastruktur untuk aksesibilitas, pendidikan, kesehatan, dan perekonomian dalam arti luas,” pungkasnya. (*)

Artikel Lainnya

Perusahaan Sawit di Desa Pondok Damar Penyumbang Kasus Stunting Tertinggi

GERBANGDESA.COM SAMPIT - Pemerintah Desa Pondok Damar, Kecamatan Mentaya Hilir Utara, Kabupaten Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah, mencatat salah...

Calon Pengelola Parkir PPM Luar Protes, Nilai Kontrak Lelang Memberatkan

SAMPIT, gerbangdesa.com - Lembaga Pelayanan Secara Elektronik (LPSE) Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Kalimantan Tengah (Kalteng), mengadakan annmijzing (penjelasan)...

Penas Tani Nelayan 2023 Dimeriahkan Tari Meneruko Lumbung – Gerbangdesa.com

PADANG – Pembukaan Pekan Nasional (Penas) Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA) ke XVI tahun 2023 di Padang, Sumatera...

Ridwan Kamil Sebut Perekonomian Warga Jabar Membaik Usai Zakat dan Qurban

JABAR, gerbangdesa.com - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengapresiasi perekonomian penduduk di wilayahnya yang membaik tahun ini. Hal...
error: Content is protected !!