Sabtu, Februari 15, 2025

Petugas Lapas Sampit Temukan Barang Terlarang di Kamar Warga Binaan

Date:

Share post:

GERBANGDESA.COM SAMPIT – Petugas di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Sampit, melakukan razia insidentil kamar hunian Warga Binaan. Pada saat razia, mereka menemukan sejumlah barang terlarang.

Razia itu dilaksanakan bertujuan dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban (Kamtib) serta sebagai bentuk komitmen guna mewujudkan lingkungan yang bebas dari handphone, pungutan liar, dan narkoba (Zero Halinar).

Kepala KPLP Lapas Sampit Erikjon Sitohang menuturkan, sebelum razia dilakukan pihaknya terlebih dahulu memberikan pengarahan kepada petugas agar melaksanakan tugas hendaknya dengan cara humanis dan sesuai prosedur.

BACA JUGA:  Narapidana Anak di Lapas Sampit Dieksekusi Ke LPKA Palangka Raya

Setelah diberikan arahan, lanjutnya, satu per satu warga binaan diminta keluar karena akan dilakukan penggeledahan dan pemeriksaan di dalam kamar hunian.

Pada saat razia, petugas telah menemukan barang terlarang seperti, delapan buah Handphone, empat buah charger, empat buah earphone, dua buah stop kontak.

“Komitmen kami jelas bahwa barang terlarang tidak boleh masuk ke Lapas Sampit,” ujar Erikjon, Rabu 3 Juli 2024.

BACA JUGA:  Lapas Sampit Berikan Layanan Bantuan Hukum Gratis Kepada Warga Binaannya

Razia insidentil ini selesai dilaksanakan dengan aman dan tertib. Hasilnya nanti akan dilaporkan kepada Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum & HAM Kalimantan Tengah.

“Mengenai barang terlarang tersebut telah kami sita, untuk diamankan oleh petugas sebagai barang bukti, selanjutnya akan dimusnahkan,” pungkasnya. (hms/fin)

Artikel Lainnya

Pelaku Pembunuhan Putri PJ Gubernur Papua di Tangkap di Semarang

SEMARANG, gerbangdesa.com - Polisi menetapkan salah satu tersangka tentang meninggalnya putri gubernur berinisial ABK (16) di sebuah kost...

Peziarah Haul Ke-6 Guru Asri Desa Babaung di Atas 20.000

GERBANGDESA.COM SAMPIT - Jumlah peziarah Haul ke-6 Abah Guru Asri di Desa Babaung, Kecamatan Pulau Hanaut, Kabupaten Kotawaringin...

Viral, Seorang Ibu Siram Air Kencing dan Tinja ke Rumah Tetangga

JAKARTA, gerbangdesa.com - Polsek Sukodono Sidoarjo memeriksa seorang ibu Masriah yang tinggal di Sidoarjo yang menyemprotkan air kencing...

Ormas Minta Uang Secara Paksa di Tempat Usaha Bisa Terkena Hukum

JAKARTA, gerbangdesa.com -Organisasi sering meminta sumbangan dari bisnis karena berbagai alasan. Ada yang meminta secara sukarela, ada yang...
error: Content is protected !!